Opor Ayam adalah salah satu menu wajib yang ada di setiap Lebaran. Makanan ini sudah ada sejak dahulu kala. Konon Opor Ayam tercipta karena masyarakat biasa dahulu tidak bisa makan daging. Daging hanya disajikan untuk keluarga kerajaan, sehingga ketika masyarakat biasa ingin menikmati hidangan serupa, terciptalah opor ayam.
Opor pada dasarnya adalah ayam rebus dengan bumbu kental dari santan yang ditambah berbagai bumbu lainnya. Tentu saja, lebih baik gunakan santan murni seperti yang ada di dalam KARA Santan. Dengan KARA Santan, kebaikan alami santan terjaga sampai ke masakanmu, Sahabat KARA. Kamu ingin membuat opor ayam yang lezat dan menyehatkan di Lebaran kali ini? Cobain resep ini yuk.
Bahan Utama:
200 ml KARA Santan
500 ml air matang
1 ekor ayam kampung
3 lembar daun salam
2 batang sereh
Secukupnya garam dan kaldu
Secukupnya Minyak Goreng Kelapa
Bumbu Halus:
7 butir bawang merah
4 butir bawang putih
1 sdm ketumbar
1 ruas kunyit
2 ruas lengkuas
1 ruas jahe
3 butir kemiri
½ sdt jinten
¼ sdt pala bubuk
Sejumput lada bubuk
Cara membuat:
- Potong ayam kampung sesuai selera kemudian lumuri dengan jeruk nipis
- Uleg atau blender bumbu hingga halus
- Siapkan wok pan. Tumis bumbu yang sudah dihaluskan memakai Minyak Goreng Kelapa KARA hingga harum
- Masukkan KARA Santan, daun salam, sereh, garam dan kaldu. Aduk sampai rata dan jangan lupa koreksi rasa
Opor Ayam Kuning ala KARA siap disajikan dengan menu hari raya lainnya seperti ketupat dan menu pelengkap lain. Selamat mencoba, Sahabat KARA!