Ternyata, komunikasi dengan anak harus dilakukan sejak dini loh. Lancarnya komunikasi anak dengan orang tua akan membentuk pribadi yang terbuka. Ketika cerita anak didengarkan dengan baik, ia akan merasakan kepedulian dari orang tuanya. Begitu juga ketika ceritanya tidak diperhatikan, ia akan merasa orang tuanya tidak paham dengan dirinya.

 

Nah, supaya Sahabat Kara dan anak memiliki komunikasi yang lancar, ikuti beberapa cara di bawah ini ya!

 

  1. Dengarkan anak

Saat anak sudah pandai bicara, terlebih saat ia dalam usia sekolah. Ia akan banyak menceritakan kejadian yang ia lihat. Sebagai orang tua yang bijak, baiknya mulai mendengarkan dan memperhatikan cerita yang anak sampaikan. Supaya memiliki kedekatan yang lebih intim dengannya, usahakan mendegarkan tanpa melakukan aktivitas lain ya!

 

  1. Tidak menghakimi anak

Tak perlu menghakiminya saat ia bercerita. Cukup berikan respon yang pas dengan ceritanya. Jika terlalu banyak menghakimi anak, ia akan menganggap orang tuanya tak mengerti dengan dirinya sehingga enggan untuk bercerita. Cukup berikan ketegasan tanpa menghakimi dan menyakiti hatinya.

 

  1. Hindari respon berlebihan

Walau kadang cerita yang anak sampaikan membuat orang tua kaget. Tak perlu memberi respon berlebihan, respon ia secukupnya dan usahakan tetap antusias dengan pembicaraannya. Dengan begitu ia akan makin semangat dalam menceritakan kegiatannya.

Share