Pandemi menghambat banyak aktivitas kita di luar, sehingga kita perlu menjalani lebih banyak aktivitas di rumah. Hal ini tentu akan berdampak pada tumbuh kembang anak. Anak perlu memakai masker saat ke luar rumah, lebih jarang bersosialisasi dengan teman atau tetangga sebaya dan lainnya.

Pemberitaan tentang virus Corona yang cukup sering di media massa lambat laun akan memberikan pertanyaan bagi anak, apa sih virus Corona, kenapa harus pakai masker terus dan pertanyaan lainnya. Menjelaskan pandemi, virus dan protokol kesehatan pada anak yang masih kecil bukan perkara yang mudah. Supaya anak memahami bahaya virus Corona dengan baik, Sahabat KARA perlu tahu cara yang tepat untuk menjelaskannya.

  1. Membekali diri sendiri terlebih dahulu

Sebelum kita memberi tahu si kecil, ada baiknya kita mencari tahu dulu informasi terakurat seputar virus dan bahayanya. Sehingga apa yang akan diberikan pada si kecil lebih valid dan jauh dari hoaks.

  1. Mencari tahu persepsi anak tentang virus Corona

Sahabat KARA bisa memulai pembicaraan dengan mencari tahu apa yang sudah diketahui si kecil tentang virus Corona. Penting untuk mendengarkan versinya terlebih dahulu.

  1. Menceritakan tentang virus corona dan bahayanya dengan cara yang atraktif

Cara yang atraktif diperlukan untuk mengedukasi si kecil. Seperti ap acara atraktif tersebut? Sahabat KARA bisa menggunakan dongeng atau cerita binatang untuk membuatnya tertarik mendengarkan. Misalnya cerita seekor bebek yang hidup menggunakan masker karena ingin hidup sehat. Sahabat KARA juga bisa menggunakan boneka sebagai alat peraga supaya semakin menarik.

  1. Membuat situasi rumah lebih tenang dan aman

Tujuan dari menceritakan tentang Corona adalah bukan untuk menakut-nakuti si kecil, namun untuk mengajarkan pentingnya kebersihan dan kesehatan supaya hidup lebih bahagia. Buatlah situasi rumah yang lebih tenang dann aman supaya si kecil lebih senang mengikuti protokol kesehatan.

  1. Mengajarkan anak tentang kesehatan dan protokolnya.

Tentu saja, ilmu harus diimbangi dengan praktek. Sahabat KARA perlu mengajari juga tentang pentingnya menggunakan masker ketika berada di luar rumah, mencuci tangan yang rajin, menerapkan pola hidup sehat dan menjaga jarak. Sajikan juga makanan dan minuman yang sehat di rumah, yang tentunya menggunakan produk sehat seperti produk KARA Indonesia.

Isilah kegiatan di rumah dengan berbagai kegiatan yang menyenangkan dan variative untuk dilakukan bersama-sama. Hal ini bertujuan untuk mencegah kebosanan atau depresi yang disebabkan oleh pandemi. Happy parenting, Sahabat KARA!

Share