Semenjak kasus penyebaran virus Corona yang semakin mengkhawatirkan, masyarakat mulai sadar dengan yang namanya imunitas tubuh. Imunitas sendiri berarti kekebalan, artinya bagaimana tubuh punya sistem kekebalan tersendiri terhadap benda asing yang masuk ke tubuh.

Untuk meningkatkan imunitas dan mencegah virus masuk ke tubuh kita, ada beberapa bahan makanan yang dianjurkan. Apa saja itu?

1. Bawang putih

Banyak sekali makanan di sekitarmu yang menggunakan bawang putih sebagai bahan makanan. Bawang putih ini memang ampuh dalam memerangi berbagai infeksi. Bahkan menurut National Center for Complementary and Integrative HealthTrusted Source, bawang putih sendiri mampu menurunkan tekanan darah dan memperlambat pengerasan pembuluh darah, serta meningkatkan sistem kekebalan tubuh.

2. Bayam

Sayuran yang banyak mengandung vitamin C salah satunya adalah bayam. Kaya akan antioksidan dan beta karoten, Bayam mampu meningkatkan imunitas tubuh untuk melawan infeksi.

3. Jeruk

Buah yang kaya dengan vitamin C ya jeruk. Vitamin C sendiri memang berkhasiat untuk meningkatkan produksi sel darah putih yang bertugas melawan bibit penyakit. Untuk itu, rajin mengonsumsi jeruk secara rutin itu sangat baik untuk kesehatan lho.

4. Brokoli

Kaya kandungan vitamin A, C dan E serta antioksidan menyebabkan brokoli menjadi sayuran yang harus sering dikonsumsi. Mengolah brokoli pun cukup mudah kok, ditumis bisa, dijadikan sop pun bisa.

5. Kacang almond

Tubuh memerlukan vitamin E untuk menjaga kekebalan tubuh. Vitamin E bisa kamu temukan dalam kacang almond. Konsumsi bahan makanan yang satu ini juga baik untuk kamu yang sedang diet karena memiliki lemak sehat yang dibutuhkan tubuh.

6. Kiwi

Kaya akan folat, potasium, vitamin K dan vitamin C, kiwi adalah buah yang tak kalah baik untuk tubuh. Selain vitamin C, nutrisi buah kiwi lainnya membantu tubuh kita agar dapat berfungsi dengan baik.

7. Yogurt

Yogurt memang bermanfaat secara langsung untuk meningkatkan sistem kekebalan tubuh. Biasanya yogurt dikombinasikan dengan bahan lainnya seperti buah-buahan alami atau madu.

Yuk rajin mengonsumsi bahan makanan yang membantu meningkatkan imunitas tubuh. Jangan sampai imunitasmu rendah dan kamu jadi gampang jatuh sakit. Olah juga bahan makanan ini dengan produk yang baik untuk kesehatan, seperti KARA. Deretan produk KARA mulai dari KARA Santan, KARA Coconut Cooking Oil hingga KARA Nata De Coco sangat baik untuk mencukupi kebutuhan nutrisimu.

Share